×

Tokoh Pemuda Manggarai Raya Ajak Gen Z dan Milenial Sukseskan Pilkada 2024 Demi Keberlanjutan Pembangunan

Kupang – Tokoh Pemuda Manggarai Raya, Junaidin, S.Pd.I, menyerukan pentingnya partisipasi generasi muda dan masyarakat dalam Pilkada serentak 2024.

Menurutnya, dengan jumlah pemilih milenial yang tinggi, keterlibatan kaum muda sangat dibutuhkan untuk menentukan masa depan bangsa.

“Sebagai generasi muda, kita harus sadar bahwa pemilih milenial di Indonesia sangat tinggi. Karena itu, partisipasi pemilih muda dalam Pilkada perlu dioptimalkan. Masa depan bangsa ada di tangan mereka, dan pada 27 November 2024 nanti, kita berharap generasi muda bisa berperan maksimal,” ungkap Junaidin dalam sebuah video testimoni.

Pria yang juga menjadi anggota DPRD Provinsi NTT itu menambahkan, tidak hanya generasi muda, tetapi seluruh masyarakat memiliki peran penting dalam kesuksesan Pemilu serentak 2024. Ia menekankan pentingnya kontribusi masyarakat dalam menciptakan Pilkada yang damai dan bermartabat.

“Baik, masyarakat punya peran besar dalam pesta demokrasi ini. Pemilu serentak 2024 adalah momentum penting, dan masyarakat sangat mendukung proses ini. Harapannya, kita bisa menghasilkan pemimpin, baik wali kota maupun bupati, yang berintegritas dan bermoral,” ujarnya.

Selain itu, Junaidin berharap program-program yang telah dicanangkan oleh pemerintah pusat dapat terus berkesinambungan dengan kebijakan yang diimplementasikan oleh kepala daerah terpilih. Sinergi antara pusat dan daerah, menurutnya, merupakan kunci utama untuk pembangunan yang berkelanjutan.

“Dengan program-program yang dilakukan oleh pemerintah pusat, kita berharap kepala daerah yang terpilih nanti bisa menyelaraskan kebijakan daerah dengan program pusat. Tidak boleh ada perbedaan. Kalau pemerintah pusat sudah menyusun program yang baik, maka kepala daerah harus bisa mengimplementasikannya untuk membangun daerah masing-masing,” jelasnya.

Junaidin optimis bahwa Pemuda memiliki peran sentral dalam Pilkada 2024. Ia berharap keterlibatan generasi muda dan masyarakat secara menyeluruh akan membawa hasil yang positif bagi masa depan bangsa dan daerah.

“Dengan dukungan penuh masyarakat dan generasi muda, saya yakin Pilkada 2024 akan menghasilkan pemimpin-pemimpin yang membawa perubahan positif bagi Indonesia,” tutunya.

****

Post Comment

You May Have Missed